• Redaksi & Marketing
  • Pedoman Media Siber
Minggu, Mei 11, 2025
ERASUMBU
Advertisement
  • Home
  • Sumbu Berita
  • Sumbu Nusantara
    • Sumbu Jabar
    • Sumbu Daerah
  • Sumbu Sospol
  • Sumbu Ekbis
  • Sumbu Tekno
  • Sumbu Ragam
No Result
View All Result
  • Home
  • Sumbu Berita
  • Sumbu Nusantara
    • Sumbu Jabar
    • Sumbu Daerah
  • Sumbu Sospol
  • Sumbu Ekbis
  • Sumbu Tekno
  • Sumbu Ragam
No Result
View All Result
ERASUMBU
No Result
View All Result
Home Sumbu Jabar

IKP FEST 2024: Jawab Tantangan Era Digital, Kapabilitas Humas Pemerintahan di Jabar Ditingkatkan

by Admin
19 Juli 2024
in Sumbu Jabar
IKP Fest

Plt Asisten Administrasi Umum Setda Provinsi Jabar Hening Widyatmoko dan Kepala Diskominfo Jabar Ika Mardiah saat membuka IKP Fest 2024 di Kabupaten Karawang, Kamis (18/7/2024).

Share on FacebookShare on Twitter

ERASUMBU.COM, KABUPATEN KARAWANG — Tantangan pranata hubungan masyarakat atau humas pemerintahan semakin kompleks di era digital, seperti kehadiran artificial intelligence dan dinamika karakter masyarakat. Kapabilitas pranata humas pemerintahan pun harus terus ditingkatkan untuk menjawab tantangan yang hadir.

Peningkatan kapabilitas pranata humas pemerintahan menjadi salah satu fokus Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat. Hal itu terlihat dalam gelaran IKP Fest 2024 di Kabupaten Karawang yang berlangsung selama dua hari pada Kamis (18/7/2024) dan Jumat (19/7/2024).

Plh. Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Provinsi Jabar Hening Widiatmoko menuturkan, selain meningkatkan kapabilitas pranata humas pemerintahan, baik di Lingkungan Pemda Provinsi Jabar maupun Pemda Kabupaten dan Kota, IKP Fest 2024 dapat menjadi ruang untuk memperkuat kolaborasi.

“Diskominfo kabupaten dan kota sama pentingnya dengan kami di provinsi. Kepala Bidang IKP (Informasi Komunikasi Publik) menentukan posisi untuk merangkul banyak pihak agar informasi tidak disalahartikan. Artinya, di situ narasi tunggal diperlukan,” ucap Hening.

Baca juga:   Setahun Jadi Wali Kota, Yana Mulyana Tertangkap OTT KPK

Kolaborasi menjadi penting, terutama dalam menyampaikan program-program prioritas pemerintah. Menurut Hening, dengan kolaborasi, pranata humas pemerintahan dapat menghadirkan pembaruan-pembaruan dalam menjawab tantangan di era digital.

“Terus mencoba pembaruan dan kita sadari memang tidak mudah. Ada tahapan-tahapan yang perlu ditempuh dengan proses bisnis yang jelas dan itu membutuhkan orang-orang yang cakap, yang kompeten,” tuturnya.

Hal senada dikatakan Kepala Diskominfo Jabar Ika Mardiah. Menurutnya, pranata humas pemerintahan perlu merespons kehadiran artificial intelligence dengan mengasah kapabilitas. Tujuannya agar pranata humas pemerintahan dapat memanfaatkan artificial intelligence.

“Artificial intelligence tentunya berpotensi membantu kegiatan komunikasi publik dalam merancang strategi komunikasi yang efektif melalui analisis data dan informasi secara cepat. Pemerintah dapat memahami kebutuhan publik dan menyusun strategi komunikasi berdasarkan data real time,” ucap Ika.

Baca juga:   Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Resmi Diluncurkan

“Tentunya pemanfaatan artificial intelligence juga harus tetap mengedepankan prinsip keamanan, kredibilitas, dan etika yang bertanggung jawab dalam memanfaatkan teknologi,” imbuhnya.

Ika pun berharap IKP Fest 2024 yang dihadiri pranata humas perangkat daerah di Lingkungan Pemda Provinsi Jabar dan Pemda Kabupaten Kota di Jabar dapat melahirkan ide-ide kreatif dalam melakukan komunikasi publik.

“Di acara ini, IKP Fest, kami mengharapkan ide-ide kreatif dalam menyampaikan komunikasi publik di tengah tren pemanfaatan artificial intelligence,” tuturnya.

Diskominfo Jabar melalui Bidang Informasi Komunikasi Publik (IKP) menggelar banyak aktivasi dalam IKP Fest 2024, mulai dari IKP Talks, Podcast Ngonci, Penyusunan Narasi Tunggal, sampai Rapat Koordinasi (Rakor) Bidang IKP DIskominfo se-Jabar.

Baca juga:   Musrenbangnas 2024, Jawa Barat Mampu Hilangkan Status Desa Tertinggal

Kepala Bidang IKP Diskominfo Jabar Viky Edya Martina mengatakan, dalam Rakor Bidang IKP DIskominfo se-Jabar, semua kepala bidang IKP menyampaikan pengalaman dan tantangan dalam melaksanakan komunikasi publik.

“Salah satu tujuan dari rakor adalah menyelaraskan pandangan dan menyatukan tujuan, agar tercipta orkestrasi komunikasi publik di Jabar,” ucap Viky.

Viky juga menuturkan, orkestrasi dalam komunikasi publik pemerintah perlu dioptimalkan melalui perencanaan yang matang. Selain sebagai upaya mencegah hoaks, orkestrasi berfungsi meredam misinformasi maupun disinformasi di masyarakat. Dengan begitu, informasi dapat tersampaikan dengan baik kepada masyarakat.

“Orkestrasi komunikasi publik sendiri menampilkan informasi yang terkonfirmasi dan dalam bingkai keserempakan pesan. Keserempakan menjadi krusial untuk mencegah kebingungan di masyarakat. Itu karena program, imbauan, pencapaian, maupun kebijakan pemerintah disampaikan dengan pesan dan informasi yang sama oleh banyak pihak,” tuturnya.

Previous Post

Jelang Pilkada, Jabar Terus Lakukan Sosialisasi Langkah Cegah Hoaks

Next Post

Bey Machmudin Ikut Berlari 5 Kilometer Di Pocari Sweat Run 2024

Recommended

Burger Bangor

Bangunan Melanggar, Burger Bangor Surya Sumantri Dibongkar

3 minggu ago
Polemik Penangkapan Direktur Pemberitaan JAK TV, Ancaman bagi Kebebasan Pers?

Polemik Penangkapan Direktur Pemberitaan JAK TV, Ancaman bagi Kebebasan Pers?

3 minggu ago

Trending

Oetomo Hospital

Ridwan Kamil Resmikan Oetomo Hospital 

2 tahun ago
Emil

Purnatugas,Ridwan Kamil Fokus ke Keluarga

2 tahun ago

Popular

pmk

Usai Vaksinasi, PMK di kuningan Mulai Terkendali

2 tahun ago
Oetomo Hospital

Ridwan Kamil Resmikan Oetomo Hospital 

2 tahun ago
UNPAS Buka 12 Jalur Masuk di PMB 2025, Termasuk Jalur Hafidz dan Hybrid Learning

UNPAS Buka 12 Jalur Masuk di PMB 2025, Termasuk Jalur Hafidz dan Hybrid Learning

3 minggu ago
Disinggung Soal PKL Cicadas, Wali Kota Farhan Ngamuk: ‘Diam!’

Disinggung Soal PKL Cicadas, Wali Kota Farhan Ngamuk: ‘Diam!’

4 minggu ago
ASN Harus Punya Critical Thinking

ASN Harus Punya Critical Thinking

2 tahun ago
  • Redaksi & Marketing
  • Pedoman Media Siber

Copyright © 2022, ERASUMBU

No Result
View All Result
  • Home
  • Sumbu Berita
  • Sumbu Nusantara
    • Sumbu Jabar
    • Sumbu Daerah
  • Sumbu Sospol
  • Sumbu Ekbis
  • Sumbu Tekno
  • Sumbu Ragam

Copyright © 2022, ERASUMBU

Login to your account below

Forgotten Password?

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In