Sumbu Tekno

PTDI Gandeng Naval Group Kembangkan Sistem Senjata Kapal Selam

ERASUMBU, JAKARTA – PT Dirgantara Indonesia (PTDI) menggandeng perusahaan pertahanan maritim asal Prancis, Naval Group, untuk mengembangkan sistem senjata kapal selam. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) di ajang Indo Defence 2024 Expo & Forum, JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Niaga, Teknologi & Pengembangan PTDI Moh. Arif Faisal dan Executive Vice President Sales & Marketing Naval Group, Marie Laurie Bourgeois, di booth Naval Group.

Kolaborasi ini bertujuan memperkuat penguasaan teknologi pertahanan bawah laut nasional dan memperluas kapabilitas PTDI sebagai integrator teknologi pertahanan, tak hanya di udara, tetapi juga sektor maritim strategis.

BACA JUGA: Disaksikan Presiden Prabowo, PTDI Teken Kontrak Penjualan 6 Helikopter Angkut Berat AW189

“Melalui kolaborasi ini, kami akan meningkatkan kapabilitas dalam hal integrasi sistem senjata kapal selam, khususnya sistem torpedo,” ujar Arif Faisal dalam keterangan tertulis.

Kerja sama strategis ini mencakup pengembangan sistem torpedo, mulai dari aspek teknis hingga dukungan logistik. Selain itu, PTDI dan Naval Group akan mengeksplorasi kerja sama di bidang produksi wiring harness, struktur mekanik, material komposit, serta penyediaan perangkat pelatihan seperti Computer Based Training (CBT), Computer Based Learning (CBL), dan Part Task Trainer (PTT).

Arif menambahkan, kemitraan ini juga membuka peluang pengembangan SDM, kolaborasi riset dan teknologi, hingga pemanfaatan fasilitas produksi bersama.

“Langkah ini menjadi bagian dari strategi kami dalam memperkuat kapasitas industri pertahanan dalam negeri, termasuk diversifikasi teknologi non-udara,” tambahnya.(

Admin

Recent Posts

AHY Run 2025 di Bandung Membludak, AHY Harap Semoga Bisa Jadi Energi Positif

Erasumbu.com – Gelaran AHY Run 2025 di Bandung, Jawa Barat, Minggu (26/10/2025) membludak. Event perdana…

3 hari ago

Banjir di Dataran Tinggi Lembang, Bukti Gagalnya KBB Kelola Kawasan Bandung Utara

Erasumbu.com – Banjir yang melanda kawasan dataran tinggi Lembang pada Kamis (24/10) kembali menegaskan lemahnya…

5 hari ago

Di Era AI, ASPIKOM Tegaskan Pentingnya Etika dan Literasi Digital

Erasumbu.com — Asosiasi Pendidikan Tinggi Ilmu Komunikasi (ASPIKOM) menegaskan komitmennya untuk menjadi mitra strategis pemerintah…

5 hari ago

PRSSNI Jabar dan Stikom Bandung Kerja Sama Siapkan Pelatihan Era Digital

Erasumbu.com – Di tengah pesatnya perkembangan media digital, profesi penyiar radio kini dituntut memiliki kompetensi…

1 minggu ago

SAPMA Bandung Desak Usut Kematian Timothy, Kampus dan Negara Gagal Lindungi Mahasiswa dari Bullying

erasumbu.com  — Satuan Siswa, Pelajar, dan Mahasiswa (SAPMA) Pemuda Pancasila Kota Bandung tragedi Timothy Anugrah…

1 minggu ago

Erasumbu.com, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menegaskan tidak akan membiarkan pengelolaan Kebun Binatang Bandung (Bandung Zoo)…

4 minggu ago

This website uses cookies.